Perubahan Positif dengan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat
Pelatihan STBM yang dilaksanakan di Kecamatan Lindu, pada tanggal 27-28 November 2019. Dalam pelatihan ini peserta yang diundang ialah perwakilan kader Posyandu, Tim OPRB (Organisasi Penanggulangan Risiko Bencana), perwakilan dari Komite Air, dan desa dampingan di Kecamatan Lindu (Desa Puroo, Langko, Tomado, Anca, dan Olu). Salah satu peserta yang mengikuti kegiatan bernama Ibu Orpa, Ibu Orpa adalah Tim perwakilan OPRB di wilayah Desa Anca.
Pada saat Pelatihan, Ibu Orpa telah bertambah pengetahuannya mengenai STBM. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil tes Ibu Orpa yang meningkat serta pada saat pelatihan STBM berlangsung Ibu Orpa sebagai salah satu peserta yang aktif berdiskusi di kegiatan pelatihan STBM.
Ibu Orpa berkata pelatihan STBM ini membawa perubahan positif bagi kehidupannya. “Sebelumnya Saya sangat jarang mempraktikkan cuci tangan pakai sabun, namun setelah diberikan edukasi, Saya mengetahui manfaat mencuci tangan memakai sabun di air yang mengalir dan sampo rambut, serta mengetahui berbagai macam penyakit yang akan menimpa jika Saya tidak berperilaku hidup bersih dan sehat.”
“Ketika pelatihan Saya diberikan pemahaman 5 pilar STBM yang berdampak di kehidupan sehari-hari. Saya tersadar bahwa selama ini tidak menerapkan kebiasaan yang baik untuk keluarga. Namun setelah pelatihan, secara perlahan memulai mengubah kebiasaan sehingga Saya dapat meningkatkan kualitas kebersihan pribadi, keluarga, dan orang sekitar lingkungan tempat tinggal.”
“Harapan Saya, edukasi kesehatan yang telah diberikan dapat terus dilakukan dan dapat disebar luaskan di Kecamatan Lindu, mengingat kesehatan adalah hak semua warga.”
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!