Seminar Pemahaman Dasar Kurikulum 2013 di PAUD oleh Koalisi Nasional PAUD HI

photo_2016-05-03_11-33-13Seminar dilaksanakan pada tanggal 3 Mei 2016 di Best Western The Hive, Jakarta. Sebagian besar peserta adalah tutor PAUD berasal dari Jabodetabek, Bandung, Cianjur, dan Palu, serta anggota Koalisi PAUD HI yang terdiri dari perwakilan NGO pemerhati anak. Di awal seminar peserta diminta untuk mengisi kuisioner, hasilnya belum banyak yang mengimplementasikan Kurikulum 2013 (K 13) di masing-masing lembaganya, karena dirasa rumit dan sulit dipahami.
Narasumber pertama adalah Dewinta Yunus, SE MP.D (Kasie Pembelajaraan Subdit Kurikulum Direktoratphoto_2016-05-03_11-33-00 Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini), yang menyampaikan materi tentang kebijakan dan strategi implementasi Kurikulum 2013. Bahwa perbedaan paling mendasar dari Kurikulum 2013 dengan kurikulum sebelumnya adalah kegiatan belajar mengajar lebih berpusat pada anak, bukan hanya lagi pada guru. Guru berperan sebagai fasilitator yang menuntun anak untuk aktif bertanya dan mendapat jawaban dengan logikanya sendiri. Selain itu guru pula perlu intens mengkomunikasikan proses belajar yang diterapkan di sekolah dengan orangtua, sehingga orangtua pun dapat meneruskannya di rumah. Narasumber kedua adalah Dedi Wahyudi Mustofa (penulis buku pedoman Kurikulum 2013, instruktur nasional Kurikulum 2013 PAUD, dan pemilik sekolah alam pelopor Kurikulum 2013), yang menyampaikan tentang struktur, rencana, kegiatan pembelajaran dan penilaian dalam mengimplementasikan Kurikulum 2013. Tips dari narasumber adalah agar untuk dapat mengimplementasikan Kurikulum 2013, perlu diawali dengan pemahaman mendalam tentang 3 kompetensi inti dan 15 kompetensi dasar. Inti dari penerapan Kurikulum 2013 adalah membiasakan anak untuk berpikir ilmiah dalam memecahakan masalah dengan penekanan pada inquiry learning. Berpikir ilmiah adalah anak terbiasa mengamati, bertanya, mengumpulkan informasi, menasosiasi, dan mengkomunikasikan.
photo_2016-05-03_11-31-04Sepanjang seminar peserta tampak antusias bertanya. Di penghujung kegiatan ketika mengisi kuisioner dan lembaran kesan, semua peserta merasa seminar ini menginspirasi dan membuat mereka semangat untuk memahami Kurikulum 2013 dengan lebih baik lagi. Publik yang ingin memahami Kurikulum 2013 Kemendikbud sudah bisa didapatkan pedoman dan inpirasi kegiatannya melalui akses di: paud-dikmas.kemendikbud.go.id, anggunpaud.kemendikbud.go.id. Serta untuk membuat orangtua juga berperan didalamnya, bahannya dapat di akses di: sahabatkeluarga.kemendikbud.go.id

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

toto slot toto togel situs toto https://www.kimiafarmabali.com/