Kegiatan sosialisasi dan diskusi bersama stakeholder setempat berlanjut mengenai program ketahanan Kota dari Plan International di Kelurahan Klender, Jakarta Timur pada tanggal 27 Oktober 2017 dan Kelurahan Duri Utara, Jakarta Barat pada tanggal 1 November 2017. Kegiatan didukung oleh pihak kelurahan dalam pelaksanaannya.
Pada kegiatan ini IBU berperan mengidentifikasi dan memetakan terhadap youth group berintegrasi dengan kegiatan sosialisasi Urban Resilience project bersama mitra Plan Indonesia, yaitu Rebana, YKRI dan Laboratorium Perilaku UKRIDA.
Untuk Kelurahan Klender, rencana tidak lanjut di waktu dekat tim konsorsium akan menjadwalkan kegiatan yang akan dilakukan di Kelurahan Klender dan mengkoordinasikannya kepada karang taruna tingkat kelurahan, RW, dan RT. Sedangkan di Kelurahan Duri Utara didapatkannya identifikasi ancaman, penguatan kewirausahaan di lingkungan RT/RW, program-program pemberdayaan masyarakat yang telah dilakukan, serta kendala dari program yang sudah dijalankan.