IBU menghadiri kegiatan Festival Relawan yang diselenggarakan di Komunitas Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada hari Minggu 18 Desember 2016. Perwakilan IBU mengikuti beberapa pemaparan dan pengumuman pemenang “Relawan Terpilih 2016” yang diadakan oleh Indorelawan.
Selain itu IBU mendatangi booth-booth yang tersedia pada kegiatan tersebut, yaitu booth I Smile 4 You dan Gerkatin Kepemudaan. Kegiatan berlangsung cukup ramai dan peserta turut berpartisipasi dengan rangkaian kegiatan tersebut.