Tim SMSbunda untuk wilayah Sumatra Utara telah melaksanakan sosialisasi dan rencana aksi kampanye SMSbunda bersama Kepala Puskesmas dan Staff PromKes (Promosi Kesehatan) Kabupaten Asahan pada tanggal 26 Oktober 2015 . Dalam rapat persiapan Hari Kesehatan Nasional, tim SMSbunda diberikan waktu untuk melaksanakan sosialisasi dan rencana aksi kampanye SMSbunda.
Strategi SMSbunda kabupaten Asahan yang telah disepakati bersama akan melibatkan kepala Puskesmas, staff PromKes Puskesmas, bidan koordinantor puskesmas, bidan desa, dan kader.
Seiiring dengan sistem pendataan yang telah berjalan dengan baik di Kabupaten Asahan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan, Bapak Hidayat, memberikan ide yang efektif untuk pendataan SMSbunda, yaitu dengan memanfaatkan aplikasi online chatting, “BBM” dan teknologi internet. Bidan desa dan kader yang telah mendata dengan formulir kolektif dapat memfoto formulir yang sudah diisi dan dikirimkan ke staff PromKes, kemudian di input ke dalam format tabel untuk selanjutnya dikirimkan ke server SMSbunda pusat.
Diharapkan mudahnya mekanisme pendaftaran ini akan membawa lebih banyak lagi keluarga yang dapat merasakan manfaat layanan SMSbunda.
Salam Hangat dari kabupaten Asahan.